Bukan, bukan mengenai siapa di balik partai politik tersebut. Bukan pula sejarah panjang ataupun kadernya yang kena OTT KPK. Saya ingin menyelami sedikit mars partai politikyang akan bertarung di pileg nanti. Tulisan ini muncul setelah saya melihat salah satu video Kumparan.com yang membahas mars partai politik dari sisi lirik, aransemen, dan nada. Saya pun akhirnya ikut-ikutan memeringkat 4 Mars Partai Politik terbaik versi saya.
Lirik Mars Partai Demokrat
Pemeringkatan ini bukan berarti saya akan memilih partai tersebut, menjadi simpatisan, atau bahkan anggota partai. Pilihan bermuara dari komentar para musisi dan budayawan yang saya saksikan. Pilihan juga secara subyektif bagaimana telinga saya mendengar mars-mars tersebut dengan baik.
Menurut Adie MS dalam video tersebut, sebuah mars harus bersifat uplifting emosi. Artinya, berbeda dengan lagu-lagu pada umumnya, mars harus bisa membangkitkan semangat pada bagian pembuka. Semangat harus semakin tinggi pada bagian reffrain dan tetap terjaga hingga akhir lagu. Namanya saja penyemangat, ya harus semangat sampai akhir. Visi dan misi partai juga harus disampaikan secara jelas dan padat.
Berdirinya Partai Perindo oleh bos media ini mengingatkan kita akan Partai Nasdem, partai yang didirikan oleh Surya Paloh, CEO Media Group, yang menaungi Media Indonesia dan MetroTV. Dan kasusnya juga hampir sama dengan Partai Perindo ini, dimana mars Nasional Demokrat (cikal bakal Partai Nasdem) juga diputar di MetroTV, Tetapi, karena desakan beberapa pihak waktu itu, mars ini hanya diputar beberapa lama saja. Berpindah haluannya Nasional Demokrat dari organisasi pergerakkan menjadi partai politik pun juga menjadi salah satu penyebab mars ini tidak diputar lagi. Meskipun secara pribadi, saya lebih suka mars Nasional Demokrat ketimbang mars Partai Perindo dari segi videografinya.
2ff7e9595c
Kommentarer